SMAN 1 CIHARA PERINGATI MAULID NABI MUHAMMAD SAW 1444 H/2022 M

Jumat, 14 Oktober 2022/18 Rabi’ul Awal 1444 H

OSIS-MPK SMAN 1 Cihara bekerjasama dengan ROHIS SMAN 1 Cihara berinisiasi untuk melaksanakan kegiatan kesiswaan yakni Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H/2022 M. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari berturut yakni Kamis (13/10/22) s.d Jumat (14/10/22) yang bertempat di SMAN 1 Cihara. Tema yang diusung dalam kegiatan ini yakni “Mari Meneladani Akhlak Rasulullah SAW sebagai Landasan Akhlak Generasi Muda Masa Kini dan Masa Depan.

Tujuan dari kegiatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H/2022 M di SMAN 1 Cihara sebagai bentuk wadah bagi para peserta didik untuk dapat mengembangkan karakter, akhlak dan adab yang berakhlakul karimah sehingga terwujud karakter Profil Pelajar Pancasila, sekaligus untuk dapat mengetahui dan mengembangkan potensi, minat dan bakat para peserta didik di SMAN 1 Cihara.

Perlu diketahui dalam kegiatan peringatan maulid, terdiri dari kegiatan positif seperti adanya berbagai perlombaan antar kelas yakni perlombaan tahfidz, pidato, sholawat group dan marhaba group lalu dihari berikutnya diisi dengan kegiatan pengajian dengan mengundang penceramah yakni Ustadz Sopyan Saori yang merupakan Pembina Pondok Pesantren Jami’yyatul Mubtadi Cipunaga, Kecamatan Cihara, Kab. Lebak, Banten.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW sebagai bentuk kecintaan kita, kepada Nabi Muhammad SAW yang harus diiringi dengan menjalankan segala perintah Allah dan menjauhi segala larangannya, serta senantiasa mengikuti sunah-sunahnya dalam kehidupan sehari-hari. Nabi Muhammad SAW juga merupakan sosok yang diutus oleh Allah untuk menyempurnakan akhlak manusia di muka bumi, dan kita perlu meneladani akhlak Rasulullah SAW sebagai landasan akhlak agar selamat dunia dan akhirat, namun juga perlu diingatkan, sebagai seorang pelajar perlu menyeimbangakn antara kewajiban ibadah dan juga kewajiban sebagai seorang pelajar yakni belajar dengan baik di sekolah, karena mencari ilmu adalah kewajiban bagi para muslim dan muslimah ujar Ustadz Sopyan Saori dalam ceramahnya.

H. Jaka, S.Pd, M.Pd selaku Kepala SMAN 1 Cihara dalam sambutan pembukaannya menyampaikan bahwa Alhamdulillah, Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H/2022 M di SMAN 1 Cihara dapat terlaksana dengan baik, kegiatan ini merupakan bentuk kecintaan kita kepada Nabi Muhammad SAW, dan wadah agar kita dapat senantiasa melaksanakan sunah-sunahnya serta meneladani akhlaknya dalam berkehidupan sehari-hari. Ujarnya.

Rustam, S.Pd, I selaku Pembina ROHIS SMAN 1 Cihara mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia dan pihak yang telah mendukung dan mendoakan kegiatan PHBI Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H/2022 M di SMAN 1 Cihara, mudah-mudahan dapat menjadi amal baik kita untuk menjadikannya sebagai syiar kebaikan bagi semua, sehingga kelak akan lahir generasi yang berakhlakul karimah.

Acara ditutup dengan doa dan pembagian hadiah para juara perlombaan PHBI Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H/2022 M dengan Juara Umum yakni dari kelas XI MIPA 2, untuk Juara 1 pidato yakni Siti Romlah dari kelas XI MIPA 2, Juara 1 Tahfidz yakni Ahmad Kosim R dari kelas XII MIPA 1, Juara 1 Marhaba Group dari kelas XI MIPA 2 dan Juara Sholawat Group dari kelas XII MIPA 2.

SMAN 1 Cihara

Maju Bersama, Hebat Semua

One thought on “SMAN 1 CIHARA PERINGATI MAULID NABI MUHAMMAD SAW 1444 H/2022 M

Tinggalkan Balasan