SMAN 1 CIHARA SUKSESKAN ASESMEN NASIONAL BERBASIS KOMPUTER (ANBK) TAHUN 2023

Selasa, 29 Agustus 2023 – Bertempat di Laboratorium Komputer SMAN 1 Cihara telah dilaksanakannya kegiatan Asesmen Nasional Berbasis Komputer Tahun 2023. Kegiatan ini mengusung Tema “Maju Bersama, Hebat Semua”. Kegiatan diikuti oleh Peserta Didik kelas XI yang terpilih secara acak oleh Kemendikbudristek RI, yang berjumlah sekitar 45 peserta utama dan 5 peserta cadangan.

Suasana Kegiatan ANBK Tahun 2023
di Laboratorium Komputer SMAN 1 Cihara

Restu Mahesa, S.I.Kom, M.Pd yang juga merupakan Operator Sekolah SMAN 1 Cihara menyampaikan bahwa Alhamdulillah kegiatan ANBK Tahun 2023 di SMAN 1 Cihara dapat terlaksana dengan baik dan lancar selama proses sebelum, saat dan setelah pengerjaan, mudah-mudahan kegiatan ANBK Tahun 2023 ini dapat menjadi bentuk peningkatan mutu pendidikan di SMAN 1 Cihara.

Perlu diketahui, melansir dari Kemdikbudristek RI bahwa ANBK merupakan program evaluasi pengganti Ujian Nasional (UN) yang diselenggarakan oleh Kemdikbud untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan memotret input, proses dan output pembelajaran di seluruh satuan pendidikan. Asesmen Nasional dilaksanakan dengan 3 (tiga) instrumen yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM Literasi, Numerasi), Survey Karakter dan Survey Lingkungan Belajar.

Suasana Kegiatan ANBK Tahun 2023
di Laboratorium Komputer SMAN 1 Cihara

H. Jaka, S.Pd, M.Pd selaku Kepala SMAN 1 Cihara menyampaikan Alhamdulillah SMAN 1 Cihara dapat melaksanakan kegiatan ANBK Tahun 2023 dengan baik dan lancar, ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mensukseskan kegiatan ANBK Tahun 2023 terutama kepada Operator Sekolah, Pengawas ANBK 2023, juga para Peserta Didik yang turut serta dalam kegiatan ANBK ini, mudah-mudahan dapat memberikan proses yang terbaik sehingga akan memberikan output terbaik bagi kemajuan Rapot Mutu Pendidikan SMAN 1 Cihara, ujarnya.

Tinggalkan Balasan